TEMANGGUNG – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan HUT ke-74 Kodam IV/Diponegoro, Komando Distrik Militer (Kodim) 0706/Temanggung menggelar kegiatan olahraga bersama berupa jalan sehat. Kegiatan ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat dan jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) Kabupaten Temanggung. Selasa (15/10/2024).
Jalan sehat yang dimulai pukul 07.00 WIB ini mengambil titik start di Kodim 0706/Temanggung. Para peserta, yang terdiri dari FKPD Temanggung, Forkopimcam, perwakilan Koramil, Polres, Polsek, serta perwakilan pelajar dari sekolah-sekolah sekitar Kodim, berjalan mengelilingi Alun-alun Temanggung dan kawasan perkantoran Pemerintah Daerah, dengan rute sejauh kurang lebih 2 kilometer.
Komandan Kodim 0706/Temanggung, Letkol Inf Sriyono, S.I.P., memimpin langsung kegiatan ini. Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan apresiasi terhadap penyelenggaraan jalan sehat ini sebagai bagian dari rangkaian peringatan HUT TNI dan Kodam IV/Diponegoro.
"Ini adalah kegiatan yang positif dan baik. Selain menjalin silaturahmi, juga untuk memasyarakatkan olahraga. Minimal kalau tidak bisa lari, olahraga jalan bisa menjadi pilihan, " ujar Letkol Inf Sriyono melalui Penerangan Kodim 0706/Temanggung.
Dalam sambutannya, Letkol Inf Sriyono menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Menurutnya, kesehatan fisik adalah aspek penting dalam mendukung kinerja prajurit dan anggota masyarakat.
Baca juga:
Kasad Ziarah ke Makam Tokoh Nasional
|
"Kita tetap bisa menjalin hubungan baik dengan masyarakat, terutama masyarakat di sekitar Kodim ini. Semoga dengan perayaan HUT TNI ini, kita tetap solid dengan rakyat, " tambahnya.
Selain itu, Dandim 0706/Temanggung mengingatkan betapa pentingnya olahraga secara rutin untuk menjaga kesehatan tubuh. "Agar tetap sehat, harus rutin berolahraga. TNI kuat bersama rakyat, " pungkasnya.
Kegiatan jalan sehat ini diakhiri pemberian hadiah serta sesi ramah tamah di halaman Kodim 0706/Temanggung, di mana para peserta saling berbincang dan berbagi kebahagiaan dalam suasana perayaan HUT TNI yang meriah.